Enam Tahun Kemarin

Sunday, June 04, 2006

IRMA dulu kami sekelas saat masih SD. Waktu kami berjumpa lagi ketika duduk di bangku kuliah, saya hampir tidak mengenalinya. Salah satu yang membuat saya terus teringat padanya adalah... karena usaha saya mencomblangkannya [duh, ribeudh deh bahasanya!] dengan seorang teman sekelas kami yang lain.

ANCILLA aka. BEBEK rekan saat menunggu jam kuliah dimulai. Di semester awal dulu, kami sering sekali duduk-duduk di tempat yang kami sebut sebagai bangku ijo pada jam setengah tujuh pagi untuk menunggu kuliah yang baru akan dimulai jam tujuh atau jam delapan.

JOLIE partner selama satu semester kala menjalani satu matakuliah [laknat] bersama. Setelah tidak tidur selama 30 jam, beliau ini dengan manisnya menawarkan [baca: meminta] saya untuk menyetirkan mobilnya dengan rute Cibubur-Sudirman pada jam 06.30 pagi. Dan yang membuat saya benar-benar murka, dia sudah SEMPAT tidur!

DHITA rumahnya dekat sekali dengan rumah saya. Selama empat semester pertama, kami menjalani matakuliah yang sama persis, dengan waktu dan juga kelasnya. Jadilah kami selalu ke mana-mana berdua. Datang ke kampus, makan siang, menunggu kuliah berikutnya, pulang ke rumah, selalu berdua. Saya sih lebih suka menyebutnya soulmate, tetapi seorang teman dengan tega menggosipkan kami berdua sebagai pasangan lesbian!

PINI DANI supir truk yang setia dengan handuk yang melingkari lehernya. Duh... saya benar-benar tidak tahan untuk tidak meledek dan mencela teman yang satu ini. Benar-benar sasaran yang menyenangkan. Apalagi dengan tingkat kenarsisan yang luar biasa. Sampai kemudian diciptakanlah suatu istilah baru, istilah yang lebih mewakili kenarsisan teman ini, yaitu... Vini-isme.

ANTON menjadikan saya ember sejati, dengan tumpahan cerita-ceritanya mengenai wanita-wanita di sekelilingnya. Saya sempat tahu betul sejarah perjalanan cintanya [mmm... cinta?!], dengan siapa, apa yang terjadi, berapa lama, dan seterusnya-dan seterusnya. Benar-benar seorang womenizer!

MELVI duduk di samping saya saat kami dalam perjalanan menuju ke Puncak untuk mengikuti Pra-Mabim [semacam Ospek] di awal kuliah. Di truk tentara itu, kami seru sekali menggosipkan dan menggoda teman-teman yang ada di dalam truk yang sama. Mengomentari seorang teman yang tidak berhenti makan, menjadi kenikmatan tersendiri kala itu.

Itu bermula sekitar enam tahun yang lalu, hingga sekitar satu atau dua tahun yang lalu setelah kami lulus kuliah.

Sekarang?

IRMA sudah bekerja sebagai staf HRD di sebuah kantor yang letaknya di kawasan Sunter. Tetap dengan kehalusan perangainya.

BEBEK juga sudah bekerja, di sebuah kantor sekitar Kuningan. Beberapa saat terakhir, kami jadi sering sekali mengomentari tulisan satu-sama lain melalui blog kami masing-masing.

JOLIE pun bekerja juga. Dan rasanya sekarang ia tidak akan keberatan untuk menyetir mobilnya ke seputar Sudirman, untuk menjemput sang kekasih.

Tidak berbeda dengan MELVI, yang juga bekerja sebagai staf HRD di sebuah bank. Kini kami telah merencanakan untuk melanjutkan studi bersama.

DHITA sedang melanjutkan studi ke jenjang S2 pada bidang dan kampus yang sama. Kami pun masih cukup sering berjumpa, sekalipun tidak lagi berangkat dan pulang bersama.

PINI sudah akan menyelesaikan S2-nya di sebuah universitas di Depok. Kelihatannya dia sudah meninggalkan profesinya sebagai supir truk dan memilih untuk menjadi seorang Psikolog.

ANTON sedang menunggu waktu dimulainya kuliah lagi, dan akan menjadi adik kelas Dhita. Masih dengan kekasihnya setahun yang lalu, mulai belajar untuk setia pada satu wanita tampaknya.

Saya?

Saya menjadi dosen di universitas dan fakultas yang sama dengan yang saya jalani dulu. Bahkan seorang teman sempat memaki-maki saya sambil tertawa, karena sekarang sayalah yang memberikan penderitaan yang sama, sebagaimana yang diberikan oleh seorang dosen pada matakuliah yang saya pegang [sekarang] ini.

Tidak ada yang pernah menduga apa yang terjadi setelah enam tahun sejak kami pertama saling mengenal dulu. Waktu itu kami hanya sekumpulan mahasiswa, yang menjalani keseharian dengan menghadiri kuliah dan mengerjakan tugas. Ya tentunya dengan diselingi kegiatan berhedon [atau justru berhedon ini yang jadi keseharian kami, saya agak lupa].

Kami berjumpa setiap hari.

Jika tidak berjumpa di dalam ruang kelas, kami pasti akan berjumpa di koridor, di sekretariat fakultas, atau di kantin.

Lalu sekarang?

Tiba-tiba saya kangen mereka semua. Saya kangen pada teman-teman satu angkatan saya.

Irma, Bebek, Jolie, Dhita, Pini, Anton, dan Melvi hanyalah sebagian kecil dari mereka. Mereka memang bukan teman-teman satu gank saya. Tapi tiba-tiba saja saya ingat peristiwa-peristiwa yang melibatkan saya dengan mereka masing-masing.

Dan saya kangen.

Mungkin bukan pada mereka particularly, tapi pada apa yang pernah kami alami bersama.

Namun tidak mungkin bagi kami untuk memutar kembali waktu ke belakang, untuk kembali mengalami saat-saat yang menyebalkan sekaligus menyenangkan itu.

Saat kami berjumpa pada acara TEMU ALUMNI yang diadakan oleh fakultas kemarin pun, kami hanya bisa saling berbagi cerita tentang apa yang dilakukan sekarang, setelah lepas dari masa studi kami. Sesekali sambil mengenang apa yang pernah kami jalani tentunya.

Dan hanya itu.

Apa yang telah terjadi semasa kami kuliah dulu tidak akan dapat diulang kembali. Yaa... kami memang hanya bisa mengingat, mengenang, dan membicarakannya, tanpa perlu mengalaminya kembali.

website page counter

ADA 14 KOMENTAR:

» Blogger Avin:

Hello Shrivas! :)
Blog nya menyenangkan dan enak dibaca..
Eh, makasih ya udah mampir.. hehe

June 05, 2006 9:58 AM  
» Blogger Ancilla:

masa si duk bukan ama mereka particulary?? yakiiiiiiiiiiiiiiiiin? :">

bangku ijo kitah sudah berubah duk...

tentu saja tana perlu dialami lagi duk, cukup sekali saja mengalami penyu-kontes di s1. hehehe...
mungkin mau lanjut? :D

June 05, 2006 3:34 PM  
» Blogger thornandes james:

friends are great, aren't they? I didn't and still haven't found any good friends in my college. . but i found true friends already, they're my hi-school mates!

anyway thx for visiting my blog! salam kenal shrivas! ;)

June 06, 2006 2:35 AM  
» Blogger mbakDos:

avin:
makasih juga loohhh ;-)

mr.bantal:
yang paling sebel kalo ditanya pasangan -- hmmm stuj banget nih!! coba ya buat teman2 saya, dibaca komen ini!! ;D

ancilla:
lanjut apa nih bek? penyu-kontes? mmm... emang sekarang lagi lanjut bukankah?! ;D

thornandes:
glad to hear that you've already found that person ;-)

June 06, 2006 8:06 AM  
» Blogger .:nien:.:

waduhhh ... jaman kuliah saya kayak gimana ya? Saya sama dork dulu sering sekelas ...
Sering bolos en nongkrong di batubata2 deket gedung kita.

Pisuh2an bareng, ndrenges bareng, demo bareng, diusir dari kelas bareng [eh gak deng, biasane orang2 diusir dari kelas gara2 saya, tapine aku ora tau melu diusir ... apes tenan!]

2 minggu lalu balek ke kampus, hmm ... gak banyak berubah. Tapi isi ne brondong, dan saya kayak tante2 kesasar hahahahahahh

June 06, 2006 2:23 PM  
» Blogger Ancilla:

he-eh...
memori selalu indah ya...

nien:
huahahaha... lucu skali pilihan kata-katanya :)

June 06, 2006 2:28 PM  
» Blogger mutiara nauli pohan:

duh ibu dosen nya lagi kangen nih

June 06, 2006 4:15 PM  
» Anonymous Anonymous:

Hwekekeke,
Waaah bu dosen lagi kangen-kangenan yaah...
Reuni alumni biasanya kurang seru, gimana kalo bikin reunian yang lebih kecil pasti rame deeh ..
***anak kuliahan koq nguliahin dosen, gegegegege...

maksih lho buu udah sempet mampiir...

**Huh itu kok Uli udah diatas duluan sih... rrrrrr

June 06, 2006 4:33 PM  
» Blogger mbakDos:

anton:
berkesan... karena elo salah satu yang berperan di dalamnya ;-)

mbak nien:
lhaa... temen satu sekulaan sama dork yah?! nah, mungkin harusnya mbak nien ngojo'2i temen2nya yang memulai kerusuhan, jadi biar mbak nien tetep ikut diusir dari kelas ;D

ancilla:
definitely!
eh, yang definitely ini tentang memori itu lho ya... kalok tentang kelucuan mbak nien ehmmm... [kalok saya bilang definitely juga, ntar saya sotoy] ;p

uli:
he-eh... hari gini pengen ngerasain jadi anak sekulaan lagi nih...

arma:
duh duh jangan panggil ibu donk!!! berasa tua nih!
wong sama mahasiswa saya aja bedanya paling 2-3 taun [defense mode on] ;p

June 06, 2006 10:55 PM  
» Anonymous Anonymous:

arma:
duh duh jangan panggil ibu donk!!! berasa tua nih!
wong sama mahasiswa saya aja bedanya paling 2-3 taun [defense mode on] ;p

Memang sih belum ibu, dan tidak tua dari USIAnya....

Tapi kalo dari pengalaman dan lagu2 yang didengarkannya ? Mungking tepatnya dipanggi TANTE DOSEN kali ya... =))

June 07, 2006 8:45 AM  
» Blogger mbakDos:

japro:
nah ini dia nih... paling demen kalok ikutan komen tentang umur sayah!

June 07, 2006 9:21 AM  
» Blogger Ancilla:

japro:
huahahahahahahhahaa....

dukiduk:
tante dosen, tante dosen..... ini kabarnya oom likert gimana? :)

June 07, 2006 7:44 PM  
» Blogger iin:

pokoknya blog favorit gue!!
sirik..sirik..sirik..
lucu sekali.. iin jadi pengen reunian..
mbak agatha, kok "sahabat"nya yg dulu gimbal gak dibahas?xp

August 05, 2006 12:31 PM  
» Blogger mbakDos:

iin:
lho, kemaren sahabat saya nan gimbal itu sudah datang tapi engkau tidak berbincang2 dengannya?! ;D

August 07, 2006 7:50 AM  

» Post a Comment

 

« Kembali ke TERAS